skip to main content

AKTIVITAS ANTIOKSIDAN EKSTRAK LAMUN Thalassodendron ciliatum YANG DIKERINGKAN DENGAN METODE PENGERINGAN BERBEDA

*Muhammad Paryono  -  Program Studi Teknologi Hasil Perikanan, Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan, Universitas Diponegoro, Indonesia
Eko Nurcahya Dewi  -  Program Studi Teknologi Hasil Perikanan, Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan, Universitas Diponegoro, Indonesia
Akhmad Suhaeli Fahmi  -  Program Studi Teknologi Hasil Perikanan, Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan, Universitas Diponegoro, Indonesia
Open Access Copyright 2021 Jurnal Ilmu dan Teknologi Perikanan

Citation Format:
Abstract

Lamun Thalassodendron ciliatum merupakan salah satu jenis lamun yang berpotensi sebagai antioksidan alami. Perbedaan metode pengeringan dapat memberikan pengaruh terhadap nilai senyawa fitokimia dan aktivitas antioksidan ekstrak yang dihasilkan. Uji aktivitas antioksidan dapat dilakukan dengan metode DPPH untuk menentukan nilai inhibisi DPPH (%) dan menghitung IC₅₀. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui pengaruh perbedaan metode pengeringan terhadap senyawa fitokimia dan aktivitas antioksidan sampel. Bahan yang digunakan dalam penelitian ini adalah lamun T. ciliatum yang didapatkan dari Pantai Bandengan, Jepara. Ekstraksi lamun T. ciliatum dalam penelitian ini menggunakan metode maserasi dengan menggunakan pelarut metanol dengan perbandingan berat sampel dan volume pelarut 1:10 selama 48 jam. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan perlakuan metode pengeringan yang berbeda yaitu : sinar matahari, oven, angin-angin, dengan tiga kali pengulangan. Senyawa fitokimia yang terdapat pada lamun T. ciliatum adalah flavonoid, alkaloid, fenol, tannin, steroid dan triterpenoid.  Hasil penelitian menunjukan bahwa ektrak lamun T. ciliatum yang dikeringkan dengan pengeringan angin-angin menghasilkan aktivitas antioksidan tertinggi yaitu 4279,56 ppm dengan kadar air 20,42%, rendemen 9,947%, nilai flavonoid 121,51 ppm, nilai fenol 196  mg GAE/gr. Kesimpulannya, metode pengeringan dapat memberikan dampak terhadap kadar senyawa bioaktif ekstrak lamun T. ciliatum dan aktivitas antioksidannya.    

Fulltext View|Download
Keywords: Aktivitas antioksidan, lamun, metode pengeringan
Funding: Universitas Diponegoro

Article Metrics:

  1. Andayani, R., Maimunah dan Lisawati, Y. 2008. Penentuan aktivitas antioksidan, kadar fenolat total dan likopen pada buah tomat (Solanum lycopersicum L). Jurnal Sains dan Teknologi Farmasi, 13(1): 31-37
  2. Badan Standarisasi Nasional. 2006. Standar Nasional Indonesia Cara Uji Kimia Bagian 2: Penentuan Kadar Air pada Produk Perikanan (SNI 01-2354:2006). Badan Standardisasi Nasional (BSN). Jakarta
  3. Bernard, D., Kwabena, A. I., Osei, O. D., Daniel, G. A., Elom, S. A dan Sandra, A. 2014. The effect of different drying methods on the phytochemicals and radical scavenging activity of Ceylon Cinnamon (Cinnamomum zeylanicum) plant parts. European Journal of Medicinal Plants, 4(11): 1324-1335
  4. Estiasih, T. 2009. Teknologi dan Penerapannya untuk Pangan dan Kesehatan. Graha Ilmu, Yogyakarta, 321 hlm
  5. Fajarullah, A., Irawan, H dan Pratomo, A. 2014. Ekstraksi senyawa metabolit sekunder lamun Thalassodendron ciliatum pada pelarut berbeda. Jurnal FKIP UMRAH
  6. Ghasemzadeh, A., Jaafar, H. Z. E dan Rahmat, A. 2010. Antioxidant activities, total phenolics and flavonoids content in two varieties of malaysia yung ginger (Zingiber officinale Roscoe). Journal Molecules, 15: 4324-4333
  7. Guevara, B. Q. 2005. A Guidebook to Plant Screening: Phytochemical and Biological, University of Santo Tomas Publishing House, Philippines. Harborne, J. B. 1987. Metode Fitokimia Penuntun Cara Modern Menganalisis Tumbuhan. Penerbit ITB, Bandung, 354 hlm. (diterjemahkan oleh K. Padmawinata dan I. Soediro)
  8. Hayati, E. K dan Halimah, N. 2010. Phytochemical test and brine shrimp lethally test against artemia salina leach anting-anting (Achalypha indica Linn.) plant ekstract. Alchemy: Journal of Chemistry, 1(2): 53-103
  9. Indayani, M. K., Asnani dan Suwarjoyowirayatno. 2019. Pengaruh metode pengeringan yang berbeda terhadap komposisi kimia, vitamin c dan aktivitas antioksidan anggur laut Caulerpa racemosa. Jurnal Fish Protech, 2(1): 100-108
  10. Mahapatra, A. K dan Nguyen, C. N. 2009. dying of medical plant. ISHS Acta Holticulturae, 756
  11. Marliana, S, Venty, S dan Suyono. 2005. Skrining fitokimia dan analisis kromatografi lapis tipis komponen kimia buah labu siam (Sechium edule Jacq. Swartz) dalam ekstrak etanol. Jurnal Biofarmasi, 3(1): 26-31
  12. Masduqi A. F., Munifatul, I dan Prihastanti, E. 2014. Efek metode pengeringan terhadap kandungan bahan kimia dalam rumput laut Sargassumpolycystum. Buletin Anatomi dan Fisiologi, 12(1): 1-9
  13. Molyneux, P. 2004. The use of stable free radical diphenylpicrylhydrazyl (DPPH) for estimating antioksidan activity., Songklanakarin Journal Sciences Technology, 26(2): 211-219
  14. Sangi M., Runtuwene, M. R. J., Simbala, H. E. I dan Makang, V. M. A. 2008. Analisis fitokimia tumbuhan obat di Kabupaten Minahasa Utara. Chemistry Progress, 1(1): 47-53
  15. Sjafrie, N. D. M., Hernawan, U. E., Prayudha, B., Supriyadi, I. H., Iswari, M. Y., Rahmat, K., Anggraini., Rahmawati, S dan Suyarso. 2018. Status padang lamun Indonesia 2018. Ver. 02. Coremap-CTI – Pusat Penelitian Oseanografi LIPI. Jakarta
  16. Tamat, S. R., Wikanta, T dan Maulina, L. S. 2007. Aktivitas antioksidan dan toksisitas senyawa bioaktif dari ekstrak rumput laut hijau Ulva reticulata Forsskal. Jurnal Ilmu Kefarmasian Indonesia, 5(1): 31-36
  17. Utomo A. D., Rahayu, W. S dan Dhiani, B. A. 2009. Pengaruh beberapa metode pengeringan terhadap kadar flavonoid total herba sambiloto (Andrographis paniculata). Pharmacy, 6(1): 58-68
  18. Widarta, I. W. R dan Wiadnyani, A. A. I. S. 2019. Pengaruh metode pengeringan terhadap aktivitas antioksidan daun alpukat. Jurnal Aplikasi Teknologi Pangan, 8(3): 80-85
  19. Winangsih., Prihastanti, E., Parman, S. 2013. Pengaruh metode pengeringan terhadap kualitas simplisia lempuyang wangi (Zingiber aromaticum L.). Jurnal Anatomi dan Fisiologi, 21(1): 19-25

Last update:

No citation recorded.

Last update:

No citation recorded.