BibTex Citation Data :
@article{IJOCE25637, author = {Naura Muthia and Lilik Maslukah and Kunarso Kunarso}, title = {Distribusi Material Padatan Tersuspensi di Perairan Pantai Roban, Batang-Indonesia}, journal = {Indonesian Journal of Oceanography}, volume = {7}, number = {1}, year = {2025}, keywords = {Material Padatan Tersuspensi; Sungai Kaliboyo; Pantai Roban; Batang}, abstract = { Perairan Pantai Roban secara administratif terletak di Desa Roban Sengon, Kecamatan Subah, Kabupaten Batang, Jawa Tengah. Wilayah perairan pantai Roban banyak dipengaruhi oleh fenomena alam seperti abrasi dan sedimentasi maupun aktivitas masyarakat di daerah hulu seperti penggunaan lahan untuk pemukiman dan pertanian yang menjadi sumber masukan limbah seperti padatan tersuspensi, melalui aliran sungai Kaliboyo. Material Padatan Tersuspensi (MPT) merupakan partikel-partikel yang melayang dalam kolom air terdiri dari komponen biotik dan abiotik. Keberadaannya di perairan dapat mempengaruhi intensitas cahaya yang masuk ke kolom perairan dan menggantu proses fotosintesis. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan dan mengkaji pola distribusi MPT di Perairan Pantai Roban. Metode penelitian berupa metode kuantitatif dan analisa deskriptif yang dilakukan pada 12 stasiun. Pengambilan sampel air dilakukan pada 28 Agustus 2024. Sampel dianalisa menggunakan metode gravimetri sesuai SNI 6989.3: Data MPT hasil dari analisis laboratorium di gambarkan dalam bentuk pola sebaran menggunakan software ArcGIS. Data arus yang digunakan dalam mendukung pola sebaran diperoleh melalui pemodelan menggunakan pemodelan hidrodinamika. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rerata MPT di perairan pantai Roban sebesar 33,2 mg/L. Konsentrasi MPT tertinggi berada di stasiun 2 sebesar 70,4 mg/L dan terendah berada pada stasiun 12 sebesar 6,3 mg/L. Pola distribusi MPT di perairan pantai Roban mengalami penurunan ke arah laut. Beberapa stasiun menunjukkan nilai diatas ambang batas untuk budidaya yaitu (>20 mg/L). }, issn = {2714-8726}, pages = {61--69} doi = {10.14710/ijoce.v7i1.25637}, url = {https://ejournal2.undip.ac.id/index.php/ijoce/article/view/25637} }
Refworks Citation Data :
Perairan Pantai Roban secara administratif terletak di Desa Roban Sengon, Kecamatan Subah, Kabupaten Batang, Jawa Tengah. Wilayah perairan pantai Roban banyak dipengaruhi oleh fenomena alam seperti abrasi dan sedimentasi maupun aktivitas masyarakat di daerah hulu seperti penggunaan lahan untuk pemukiman dan pertanian yang menjadi sumber masukan limbah seperti padatan tersuspensi, melalui aliran sungai Kaliboyo. Material Padatan Tersuspensi (MPT) merupakan partikel-partikel yang melayang dalam kolom air terdiri dari komponen biotik dan abiotik. Keberadaannya di perairan dapat mempengaruhi intensitas cahaya yang masuk ke kolom perairan dan menggantu proses fotosintesis. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan dan mengkaji pola distribusi MPT di Perairan Pantai Roban. Metode penelitian berupa metode kuantitatif dan analisa deskriptif yang dilakukan pada 12 stasiun. Pengambilan sampel air dilakukan pada 28 Agustus 2024. Sampel dianalisa menggunakan metode gravimetri sesuai SNI 6989.3: Data MPT hasil dari analisis laboratorium di gambarkan dalam bentuk pola sebaran menggunakan software ArcGIS. Data arus yang digunakan dalam mendukung pola sebaran diperoleh melalui pemodelan menggunakan pemodelan hidrodinamika. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rerata MPT di perairan pantai Roban sebesar 33,2 mg/L. Konsentrasi MPT tertinggi berada di stasiun 2 sebesar 70,4 mg/L dan terendah berada pada stasiun 12 sebesar 6,3 mg/L. Pola distribusi MPT di perairan pantai Roban mengalami penurunan ke arah laut. Beberapa stasiun menunjukkan nilai diatas ambang batas untuk budidaya yaitu (>20 mg/L).
Article Metrics:
Last update:
View My Stats