skip to main content

Metode Analisis Integrasi Aset Konektivitas Proyek untuk Mencapai Target Penyelesaian Proyek

*Kholid Kholid  -  Program Studi Program Profesi Insinyur Fakultas Teknik, Universitas Diponegoro, Jl. Prof. Soedarto, SH, Kampus UNDIP Tembalang, Semarang, Indonesia 50275, Indonesia
Sumardi Sumardi  -  Program Studi Program Profesi Insinyur Fakultas Teknik, Universitas Diponegoro, Jl. Prof. Soedarto, SH, Kampus UNDIP Tembalang, Semarang, Indonesia 50275, Indonesia
R. Rizal Isnanto  -  Program Studi Program Profesi Insinyur Fakultas Teknik, Universitas Diponegoro, Jl. Prof. Soedarto, SH, Kampus UNDIP Tembalang, Semarang, Indonesia 50275, Indonesia
Received: 20 Sep 2024; Revised: 22 Oct 2024; Accepted: 24 Oct 2024; Available online: 14 Nov 2024; Published: 14 Nov 2024.

Citation Format:
Abstract

PT PLN (Persero) bertugas untuk meningkatkan kapasitas penyediaan tenaga listrik, tantangan terbesarnya adalah keterlambatan penyelesaian proyek pembangkit, transmisi dan gardu induk. Sesuai dengan perencanaan RUPTL 2021-2030, pada proyek PLTU Sumsel-8 evakuasi dayanya direncanakan melalui sistem PLN jaringan transmisi 500 kV sistem Sumatera yaitu SUTET 500 kV Muara Enim-Aur Duri, SUTET 500 kV Aur Duri-Peranap dan SUTET 500 kV Peranap-Perawang. Sehingga perlu dilakukan analisis terhadap proyek PLTU Sumsel-8. Hasil dari analisis integrasi aset konektivitas proyek yang menggunakan integrasi jalur 500 kV SUTET dan GITET adalah terkait schedule key date untuk back feeding (BF) yaitu pada Maret 2021 dan target penyelesaian proyek yaitu Commercial Operation Date (COD) pada Desember 2021 tidak akan tercapai karena pada jaringan transmisi SUTET 500 kV Muara Enim-Aur Duri kontrak proyek yang belum efektif dan direncanakan baru selesai pada bulan Desember 2022 dan kendala permasalahan pembebasan lahan, ROW dan IPPKH (Izin Pinjam Pakai Kawasan Hutan). Sebagai alternatif proyek PLTU Sumsel-8 menggunakan jalur 275kV dengan menganalisis terkait jalur interkoneksinya (single line diagram), analisis aliran daya menggunakan kriteria keandalan keamanan N-1 dapat diketahui terkait kapasitas dari jalur tersebut dan aset konektivitas mana saja yang perlu mendapat perkuatan pada jaringan tersebut. Sesuai dengan hasil analisis integrasi aset konektivitas proyek pada jalur alternatif 275 kV optimis selesai sesuai schedule key date PLTU Sumsel-8 untuk back feeding (BF) dan mendukung target penyelesaian proyek yaitu Commercial Operation Date (COD).

 

Kata kunci: analisis integrasi aset konektivitas proyek, single line diagram, schedule key dates, project review meeting

Fulltext View|Download

Article Metrics:

  1. Alvarado, F. & Oren, S. 2004. Transmission System Operation and Interconnection. University of Wisconsin, Madison, Wisconsin
  2. Arinal, A. 2019. Laporan Supervisi Konstruksi Proyek Transmisi periode bulan November 2019
  3. Basir, S. 2019. Rencana Jangka Panjang Perusahaan PLN 2015-2019
  4. Dahlan, M. D. 2019. Kajian Kesiapan Konstruksi GITET 500/275 kV Muara Enim & SUTET 500 kV Muara Enim-New Aur Duri terhadap Evakuasi Daya dari PLTU Sumsel 8
  5. Hartoyo, H. 2008. Perbaikan Keandalan (N-1) Sistem Tenaga Listrik PLN Jawa Tengah Dan DIY. Penelitian. Fakultas Teknik Univerditas Negeri Yogyakarta, Yogyakarta
  6. Huadian Bukit Asam Power. 2019. South Sumatera-8 Mine Mouth Coal Fired Power Plant IPP Project Monthly Project Report November 2019
  7. Kim, H. 2003. Evaluation of Power System Security and Development of Transmission Price Method. A Dissertation. Texas A&M University
  8. Marsudi, D. 1990. Operasi Sistem Tenaga Listrik. Balai Penerbit dan Humas ISTN, Jakarta
  9. Omazaki, O. 2024. Studi dan Analisis Aliran Daya. Diakses pada 28 Maret 2024 dari https://www.omazaki.co.id/studi-analisis-aliran-daya.html
  10. PLN Program Management Office. 2019. Project Progress Report diakses dari www.pmo.pln.co.id
  11. Pottonen, L. 2005. A Method for The Probabilistic Security Analysis of Transmission Grid. Doctoral Dissertation. Helsinki University of Technology
  12. PT Bukit Asam. 2024. Diakses pada 10 Mei 2024 dari https://www.ptba.co.id/berita/pltu-sumsel-8-resmi-beroperasi-secara-komersial-1778
  13. Ramadhani, V. 2023. Pelaksanaan Pembangunan Jembatan Penghubung RSUD Bendan Kota Pekalongan. Studi Kasus. Fakultas Teknik Universitas Diponegoro, Semarang
  14. Sudirman, B. W. 2019. Evakuasi IPP PLTU Sumsel-8 Upaya Menghindari Take Or Pay
  15. Sudirman, B. W. 2019. Laporan Bulanan Pembangunan Transmisi dan Gardu Induk November 2019
  16. Sugiono, S. 2019. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitastif dan R&D. Bandung Alfabeta
  17. Tasrif, A. 2021. Rencana Usaha Penyediaan Tenaga Listrik PT Perusahaan Listrik Negara (Persero) tahun 2021 sampai dengan tahun 2030
  18. Uki, U. 2020. Pembangunan Check DAM Sungai Cimanuk Kecamatan Cisurup Kabupaten Garut. Studi Kasus. Fakultas Teknik Universitas Diponegoro, Semarang
  19. Yeu, R. 2005. Post-Contingency Equilibrium Analysis. IEEE Toronto Centennial Forum on Reliable Power Grids in Canada

Last update:

No citation recorded.

Last update:

No citation recorded.