skip to main content

KAJIAN KETELITIAN PENGUKURAN KERANGKA KONTROL VERTIKAL MENGGUNAKAN TOTAL STATION AKURASI SUDUT 1” DAN 5”

Universitas Gadjah Mada, Indonesia

Received: 20 Oct 2018; Published: 9 Dec 2018.

Citation Format:
Abstract

Pengukuran Kerangka Kontrol Vertikal (KKV) dalam pemetaan topografi pada dasarnya bisa dilaksanakan secara geometrik dengan sipat datar maupun secara trigonometrik memanfaatkan data sudut vertikal dan jarak menggunakan Total Station (TS). Pada pengukuran KKV dengan TS, khususnya pada rentang jarak-dekat, ukuran sudut menjadi hal yang sangat berpengaruh pada nilai beda tinggi yang dihasilkan. Oleh karena itu ketelitian pengukuran KKV dengan menggunakan TS berbagai spektrum akurasi sudut potensial untuk dikaji. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan ketelitian hasil pengukuran KKV dengan TS akurasi sudut 1” dan 5” serta membandingkan ketelitian tersebut dengan nilai yang dianggap benar dari Digital Level. Penelitian ini memakai metode trigonometrik teknik resiprokal dalam pengukuran 12 pilar titik kontrol berbentuk loop. Data diolah dengan metode Bowditch dan Hitung Kuadrat Terkecil metode parameter, serta dengan uji-t dan uji-F. Hasil menunjukkan bahwa ketelitian KKV hasil dari TS 1” lebih teliti daripada hasil dari TS 5” dari sisi fΔh, simpangan baku, dan kelas JKV. Nilai H dan simpangan baku H hasil TS 1”  memiliki kedekatan yang tinggi dengan nilai hasil dari Digital Level dibanding hasil dari TS 5” jika ditinjau dari uji statistik pada tingkat kepercayaan 95%. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa semakin rendah akurasi sudut TS, maka semakin berkurang ketelitiannya dalam pengukuran KKV.

Fulltext View|Download

Article Metrics:

  1. Badan Standarisasi Nasional (BSN), 2004, Standar Nasional Indonesia Jaring Kontrol Vertikal dengan metode Sipat Datar, Badan Standarisasi Nasional, Jakarta
  2. Basuki, S., 2011, Ilmu Ukur Tanah, Gadjah Mada University Press, Yogyakarta
  3. Ceylan, A., Inal, C., dan I. Sanlioglu, 2005, Modern Height Determination Techniques and Comparison of Accuracies, FIG Working Week 2005 and GSDI-8, Cairo, Egypt, April 16-21, 2005
  4. El-Ashmawy, K.L.A., 2014. Accuracy, Time Cost and Terrain Independence Comparisons of Levelling Techniques. Journal of Geodesy and Cartography, Taylor & Francis Group, 40:3, 133-141, DOI: 10.3846/20296991.2014.962727
  5. Lin, H., Chang, T., dan C. Hou, 2016, An Approach for Improving the Precision on Short-Range Electronic Distance Measurement Trigonometry, Proceeding of the IEEE International Conference on Advanced Materials for Science and Engineering (IEEE-ICAMSE 2016)-Meen, Prior & Lam (Eds)
  6. Ghilani, C.D., dan Wolf, P.R., 2010, Adjustment Computations, Spatial Data Analysis. John Wiley & Sons, Inc., Hoboken, New Jersey
  7. Riyadi, G., dan Prasidya, 2017, Analisis Ketelitian Penentuan Beda Tinggi secara Trigonometrik Teknik Resiprokal dengan Total Station Akurasi 1” pada Jaringan Titik Kontrol Rute Pendek, Prosiding Seminar Nasional Teknologi Terapan (SNTT) 2017, Novermber 2017, ISBN 978-602-1159-27-9
  8. Zhou, X. dan Sun, M., 2013, Study on Accuracy Measure of Trigonometric Levelling, Journal of Applied Mechanics and Materials Volume 329 (2013) pp 373-377, doi: 10.4028/www.scientific.net/AMM.329.373

Last update:

No citation recorded.

Last update:

No citation recorded.