skip to main content

PERANCANGAN PUSAT LITERASI DAN CO-WORKING CAFE DI SEMARANG DENGAN PENDEKATAN WELCOMING ENVIRONMENT

*Ollynd Pramadhini  -  Universitas Diponegoro, Indonesia

Citation Format:
Abstract
Indonesia merupakan negara dangan kepadatan penduduk yang sangat tinggi, namun disayangkan hal ini berbanding terbalik dengan tingkat minat baca dan tingkat produktivitas masyarakatnya. Rendahnya minat baca dapat disebabkan oleh banyak hal, seperti kurangnya serta kurang menariknya objek baca/literasi, kurangnya wadah objek literasi, dan lain sebagainya. Begitu juga dengan produktivitas, banyak hal yang menyebabkan rendahnya tingkat produktivitas seperti kurangnya wadah yang mendukung untuk aktivitas-aktivitas produktif serta lingkungan yang kurang mendukung. Kota Semarang merupakan salah satu kota yang terdapat di Provinsi Jawa Tengah, Indonesia, yang padat akan penduduk. Kota Semarang memiliki banyak bangunan-bangunan sekolah seperti SD, SMP, SMA, hingga universitas, oleh karena itu, tidak dipungkiri bahwa Kota Semarang memiliki banyak pelajar dalam tingkatan-tingkatan tersebut, mulai dari penduduk asli maupun pendatang dari luar. Namun, terkadang bangunan-bangunan tersebut tidak juga mendukung minat baca dan produktivitas para pelajar. Oleh karena itu, dibutuhkan wadah yang dapat mendukung naiknya tingkat minat baca dan produktivitas masyarakat terutama pelajar, khususnya di lingkup Kota Semarang. Wadah tersebut dapat berupa perpustakaan umum, co-working space, café, dan lain sebagainya. Namun, tempat-tempat tersebut harus memiliki kriteria-kriteria khusus yang dapat membuat pengunjungnya merasa nyaman untuk melakukan kegiatan mereka dengan baik dan lancar, dan sebagai hasil meningkatkan kegiatan literasi yang dapat meningkatkan minat baca masyarakat, serta kegiatan-kegiatan produktif seperti belajar, mengerjakan tugas, dan lain-lain yang dapat meningkatkan tingkat produktivitas masyarakat terutama pelajar. Kata Kunci: Co-working, Literasi, Menenangkan.
Fulltext

Last update:

No citation recorded.

Last update:

No citation recorded.