skip to main content

CITY WALK MALL DI KOTA SEMARANG

*Noveera Risgitya Cantika  -  Universitas Diponegoro, Indonesia

Citation Format:
Abstract
Kawasan Simpang Lima Semarang sebagai kawasan Central Business District memiliki kecenderungan menjadi kawasan superblok karena peningkatan kepadatan lalu lintas dan kegiatan ekonomi. Di sisi lain, masyarakat Kota Semarang yang tinggal di daerah sub-urban kesulitan untuk menjangkau fasilitas hiburan dan komersial karena rata-rata terletak di pusat kota. Sehingga, muncullah gagasan tentang alternatif pusat keramaian untuk memecah aktivitas publik. Karakter bangunan yang berhubungan dengan aktivitas publik adalah kontinuitas waktu kegiatan, aksesibilitas, daya tampung terhadap jumlah masyarakat, dan mengakomodir aktivitas seluruh lapisan masyarakat. Kecamatan Pedurungan memiliki potensi menjadi alternatif lokasi pembangunan infrastruktur pemecah keramaian karena memiliki jumlah penduduk dengan persentase paling tinggi di Kota Semarang. Kecamatan Pedurungan belum memiliki fasilitas pusat perbelanjaan selengkap kawasan Central Business District (CBD) Kota Semarang. Selain kebutuhan akan berbelanja, fasilitas rekreasi juga menjadi daya tarik dan kebutuhan yang belum terfasilitasi di kawasan Kecamatan Pedurungan. Dari karakteristik-karakteristik yang telah disebutkan di atas antara lain, kontinuitas waktu kegiatan, daya tampung terhadap jumlah masyarakat, mengakomodir aktivitas seluruh lapisan masyarakat, dan berdasarkan kebutuhan infrastruktur Kecamatan Pedurungan yang membutuhkan sarana rekreasi dan pusat perbelanjaan, fasilitas infrastruktur yang memenuhi adalah Shopping Mall atau pusat perbelanjaan modern. Konsep Shopping Mall yang mengintegrasikan elemen City Walk bertujuan memberikan kebebasan kepada pengunjung untuk menikmati suasana luar ruangan yang lebih nyaman sekaligus menjadi fasilitas komersial yang menyatukan fungsi berbelanja dan bersantai, lengkap dengan fasilitas hiburan dan area terbuka hijau.
Fulltext

Last update:

No citation recorded.

Last update:

No citation recorded.