skip to main content

ANALISIS EFISIENSI PRODUKSI USAHATANI TANAMAN TEMBAKAU DI DESA SUMBEREJO, KECAMATAN MRANGGEN, KABUPATEN DEMAK

*Riandi Alvianto  -  Universitas Diponegoro, Indonesia
Bambang Mulyatno Setiawan  -  Universitas Diponegoro, Indonesia
Djoko Sumarjono  -  Universitas Diponegoro, Indonesia
Open Access Copyright 2017 Agrisocionomics: Jurnal Sosial Ekonomi dan Kebijakan Pertanian

Citation Format:
Abstract

ABSTRAK

Tujuan penelitian adalah menganalisis efisiensi teknis dan ekonomis usahatani tanaman tembakau di Desa Sumberejo, Kecamatan Mranggen, Kabupaten Demak. Penelitian dilaksanakan pada Desember 2016 sampai dengan Januari 2017. Responden dalam penelitian ini adalah petani tembakau yang tinggal di empat dusun Desa Sumberejo. Metode penelitian menggunakan survei, penentuan responden menggunakan metode Proportionate Random Sampling dengan jumlah responden sebanyak 87 petani tembakau. Analisis efisiensi teknis dan ekonomis menggunakan regresi linier berganda dengan fungsi produksi model Cobb-Douglas dan Uji one sample T. Hasil penelitian menunjukkan bahwa semua faktor produksi yaitu luas lahan, benih, pupuk urea, pupuk ZA, pupuk NPK, pestisida dan tenaga kerja tidak efisien secara teknis. Faktor produksi luas lahan, benih, pupuk urea, pupuk NPK, pestisida dan tenaga kerja tidak efisien secara ekonomis. Faktor produksi pupuk ZA belum efisien secara ekonomis.

Kata Kunci: tembakau; efisiensi; usahatani; faktor produksi; cobb-douglas.

Fulltext View|Download

Article Metrics:

  1. Direktorat Jenderal Perkebunan. 2016. Statistik Perkebunan Indonesia 20152017. Sekretariat Direktorat Jenderal Perkebunan, Jakarta
  2. Rompas, J., D. Engka dan K. Tolosang. 2015. Potensi sektor pertanian dan pengaruhnya terhadap penyerapan tenaga kerja di kabupaten minahasa selatan. Jurnal Berkala Ilmiah Efisiensi. 15 (4): 124-136
  3. Rachmat, M. 2016. Pengembangan Ekonomi Tembakau Nasional: Kebijakan Negara Maju dan Pembelajaran bagi Indonesia. Analisis Kebijakan Pertanian. 8 (1): 6783
  4. Sumarjono, D. 2009. Buku Ajar Berbasis Riset Usahatani. BP Undip, Semarang
  5. Ekowati, T., D. Sumarjono, H. Setiyawan, dan E. Prasetyo. 2014. Buku Ajar Usahatani. UPT Undip Press, Semarang
  6. Badan Pusat Statistik Kabupaten Demak. 2015. Orbitasi Sumberejo Tahun 2015. http://sumberejo.demakkab.go.id/wpcontent/uploads/2015/05/orbitasisumberejo.docx
  7. Ghozali, I. 2005. Aplikasi Analisis Multivariate dengan SPSS. Badan Penerbit UNDIP, Semarang
  8. Soekartawi. 2003. Analisis Usahatani. UI Press, Jakarta

Last update:

No citation recorded.

Last update:

No citation recorded.