skip to main content

Analisis Titik Kumpul Dalam Proses Evakuasi Penduduk dan Ternak Ketika Erupsi Gunung Merapi Wilayah Studi Kecamatan Cepogo, Boyolali

*Bayu Sukma Anggoro  -  Universitas Diponegoro, Indonesia
Wido Prananing Tyas  -  Universitas Diponegoro, Indonesia
Fadjar Hari Mardiansyah  -  Universitas Diponegoro, Indonesia

Citation Format:
Abstract
Penelitian tentang titik kumpul di Kecamatan Cepogo, Kabupaten Boyolali didasari dua latar belakang: Pertama wilayah studi Kecamatan Cepogo berbatasan dengan puncak Gunung Merapi yang sudah mengalami gempa guguran lebih dari seratus kali dari awal tahun 2022; Kedua data mitigasi bencana awan panas akibat Gunung Merapi pada tahun 2010 yang lalu menemukan banyak ternak yang mati setelah ditinggal evakuasi, sehingga hewan ternak dijadikan salah satu objek evakuasi. Penelitian ini bertujuan untuk mitigasi dan penanganan bencana melalui penentuan lokasi titik kumpul sebelum menuju barak pengungsian dan penentuan rute evakuasi. Batasan penelitian ini memprioritaskan hewan ternak dan penduduk sebagai prioritas utama, sedangkan pembahasan terhadap sister village yang lokasinya diluar wilayah studi cukup dalam wujud narasi pemetaan jalur evakuasi sederhana. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif. Metoda analisis dalam penentuan titik kumpul sementara dengan melakukan pembobotan pada peta-peta yang memiliki sifat-sifat kuantitatif untuk dilanjutkan dengan network analysis jalur evakuasi dari titik kumpul menuju sister village beserta strategi dalam melakukan evakuasi bencana. Kesimpulan yang didapat  adalah titik kumpul dengan hasil pembobotan tinggi terfokus di area jalan ideal dengan lebar jalan diatas 5 meter yaitu jalan kolektor, dan terdapat 3 desa yang tidak terlayani titik kumpul dengan skor ideal yaitu Desa Wonodoyo, Desa Gedangan, dan desa Candi Gatak. Oleh sebab itu perlu adanya pelebaran jalan agar memungkinkan ekspansi titik kumpul baru dan rute evakuasi baru ketika pemobotan di kalkulasi ulang serta menigkatnya performa rute evakuasi yang sudah ditemukan dalam penelitian ini.
Fulltext View|Download
Keywords: Titik Kumpul Sementara, Evakuasi, Manajemen Bencana

Article Metrics:

  1. Abraham Wiwaha A., Estuning Tyas Wulan Mei., dkk.2016. Perencanaan Partisipatif Jalur Evakuasi dan Titik Kumpul Desa Ngargomulyo dalam Upaya Pengurangan Resiko Bencana Gunungapi Merapi. Journal of Regional and City Planning, Volume 27, Edisi April 2016
  2. Bakkour, D., Enjolras, G., Kast, R., & Thouret, J.-C. 2013. The adaptive governance of natural disasters: Insights from the 2010 Mount Merapi Eruption in Indonesia. Document de Recherche, 35 p
  3. Cotton, Scott. 2021. Practical Livestock Evacuation. Materi Publikasi Untuk Edukasi. Universitas Wyoming, Amerika Serikat
  4. Huang, C.-H., & Wu, I.-C. 2011. Applying 4D Simulation in Disaster Evacuation Route Plan. CONVR, International Conference on Construction Applications of Virtual Reality, 1-8
  5. Jumadi, Steve Carver et al.2016. A Conceptual Framework of Volcanic Evacuation Simulation of Merapi Using Agent-based Model and GIS. Procedia - Social and Behavioral Sciences, Volume 227, Edisi Juli 2016
  6. Koshiba, Y., & Suzuki, Y. 2018. Factors affecting post-evacuation behaviors following an earthquake: A questionnaire-based survey. International Journal of Disaster Risk Reduction, 31(June), 548–554
  7. Lim, H. R., dan Piantanakulchai, M. 2017. Modeling Route Choice Behavior of Evacuees in Highly Urbanized Area: a Case Study of Bagong Silangan, Quezon City, Philippines. Asia Pacific Management Review, 1-8
  8. Mao, Y., Du, X., Li, Y., & He, W. 2019. An Emotion Based Simulation Framework for Complex Evacuation Scenarios. Graphical Models, 102, 1–9
  9. Mei, Estuning & Lavigne, Franck & Adrien, Picquout & Belizal, Edouard & Brunstein, Daniel & Grancher, Delphine & Junun, Sartohadi & Cholik, Noer & Vidal, Céline. 2013. Lessons Learned from the 2010 evacuations at Merapi volcano. Journal of Volcanology and Geothermal Research, 261, 348-365
  10. Meyer, M. A., Mitchell, B., Purdum, J. C., Breen, K., & Iles, R. L. 2018. Previous Hurricane Evacuation Decisions And Future Evacuation Intentions Among Residents Of Southeast Louisiana. International Journal of Disaster Risk Reduction, 1231–1244
  11. Muir Jonathan A., Michael R. Cope et al. 2019. Migration and Mental Health in the Aftermath of Disaster: Evidence from Mt. Merapi, Indonesia. International Journal of Environmental Research and Public Health 2019, Vol. 16
  12. Nasirly R. & Hartono B., 2018. Analisis Dinamika Evakuasi pada Erupsi Merapi dengan Pendekatan System Dynamics. Jurnal Teknik Indsutri Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta
  13. N. S. Partigöç, H. E. Erdin, H. Zengin Çelik, M. B. Sılaydın Aydın. 2018. The Examination Of Gathering Points’ Capacity Regarding Mobility And Accessibility: Case Of Bayrakli District. GeoInformation For Disaster Management (Gi4DM), , Istanbul, Turki. Halaman 417
  14. Priyanti, A., Prawidiputra, B. R., Inounu, I., & Ketaren, P. P. 2011. Strategi Penyelamatan Ternak di Kawasan Bencana Merapi. Wartazoa, 21, 179–188
  15. Yohana N.M, Sungsu L. dkk. 2016. Social vulnerability at a local level around the Merapi volcano. International Journal of Disaster Risk Reduction, Volume 20

Last update:

No citation recorded.

Last update:

No citation recorded.