skip to main content

ANALISIS KELAYAKAN USAHA ALAT TANGKAP JALA TEBAR (CASTNET) DI WADUK GAJAH MUNGKUR DESA SENDANG KECAMATAN WONOGIRI KABUPATEN WONOGIRI

*Atria Rachman Putra  -  Departemen Perikanan Tangkap, Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan, Universitas Diponegoro, Jl. Prof. Jacub Rais, Tembalang, Semarang 50275, Indonesia
Abdul Kohar Mudzakir  -  Departemen Perikanan Tangkap, Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan, Universitas Diponegoro, Jl. Prof. Jacub Rais, Tembalang, Semarang 50275, Indonesia
Bambang Argo Wibowo  -  Departemen Perikanan Tangkap, Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan, Universitas Diponegoro, Jl. Prof. Jacub Rais, Tembalang, Semarang 50275, Indonesia

Citation Format:
Abstract

Alat tangkap jala Tebar merupakan salah satu alat penangkapan ikan yang digunakan oleh nelayan Desa Sendang Kecamatan Wonogiri. Tujuan dari Penetian ini yaitu untuk mengetahui aspek sosial ekonomi dan budaya nelayan jala Tebar, menganalisis  hasil tangkapan dan pendapatan nelayan serta menganalisis kelayakan usaha jala tebar di Desa Sendang Kabupaten Wonogiri. Hasil penelitian menunjukkan hasil tangkapan jala tebar yaitu Ikan Nila, Ikan Tawes, Ikan Patin, Ikan Sogo/baung dan Ikan Betutu dengan jumlah rata-rata 156.270 kg/tahun. Hasil analisis finansial menunjukan bahwa investasi yang diperlukan untuk penangkapan ikan dengan jala tebar adalah Rp. 9.432.889,-, biaya total rata-rata Rp. 20.907.778,- per tahun dengan pendapatan rata-rata sebesar Rp. 38.794.993,- per tahun. Analis kelayakan usaha diketahui nilai payback periode adalah 0,62, Break Even Point (BEP) Rp. 8.111.065,-, Net Present Value (NPV) adalah sebesar Rp. 95.077.957,-, Internal Rate Return (IRR) adalah sebesar 80%, dengan menghasilkan B/C sebesar 1,6. Analisis tersebut menunjukkan nilai NPV (+), B/C Ratio >1, IRR> discount rate (5%).

Kata Kunci: jala, kelayakan, usaha, waduk



Fulltext View|Download
  1. Aroef, H.R., M. Fauzi & Marson. 2009. Alat Tangkap Ikan Tradisional di Rawa Banjiran Patra Tani, Kabupaten Muara Enim. Prosiding Seminar Nasional Forum Perairan Umum Indonesia VI BRPPU. Palembang. Hal Msp 187-196
  2. Dinas Kelautan dan Perikanan dan Peternakan Kabupaten Wonogiri. 2021. Laporan Singkat Pengelolaan Usaha Perikanan di Perairan Waduk Serba Guna “Gajah Mungkur” Kabupaten Wonogiri tahun 2021
  3. Hardono. Z.R. 2017. Analisis Kelayakan Usaha Perikanan Purse Seine Teri Di Pangkalan Pendaratan Ikan (PPI) Munjungagung, Tegal: Kecamatan Kramat, Kabupaten Tegal. Skripsi. Jurusan Pemanfaatan Sumberdaya Perikanan. Universitas Pancasakti
  4. Ibrahim Y., 2003. Studi Kelayakan Bisnis. Jakarta: Rineka Cipta
  5. Iskandar, D. 2012. Pengaruh Penggunaan Bentuk Escape Vent Yang Berbeda Pada Bubu Lipat Terhadap Hasil Tangkapan Kepiting Bakau. Jurnal Saintek Perikanan. Bogor: Fakultas Perikanan Dan Ilmu Kelautan, Institut Pertanian Bogor. Vol. 8. No. 1. Hal 13-18
  6. Rahardi, F. 2003. Agrisbisnis Perikanan. Jakarta: Penebar Swadaya
  7. Tajerin, Manadiyanto, dan S. A. Pranowo, 2003. Analisis Profitabilitas Dan Distribusi Pendapatan Usaha Penangkpan Ikan Menggunakan Pukat Cincin Mini Di Kabupaten Tuban, Jawa Timur. Jurnal Penelitian Perikanan Indonesia. 9(6)
  8. Umar. 2003. Studi Kelayakan Bisnis. Jakarta: Gramedia Pustaka Utama

Last update:

No citation recorded.

Last update:

No citation recorded.