skip to main content

NURSING HOME DI JAKARTA BARAT DENGAN PENDEKATAN HEALING ARCHITECTURE

*Lani Brigitta Marpaung  -  Departemen Arsitektur, Fakultas Teknik, Universitas Diponegoro, Indonesia

Citation Format:
Abstract

Lanjut usia atau lansia adalah seseorang yang telah mencapai usia 60 tahun atau lebih. Pada umumnya lansia akan mengalami perubahan fisik, kognitif, mental, spiritual maupun psikososial yang akan menurunkan kemampuannya dalam beraktivitas. Hal ini meningkatkan ketergantungan hidup lansia terhadap orang lain yang berada di usia produktif. Menurut Undang-undang Nomor 13 Tahun 1998 tentang Kesejahteraan Lanjut Usia, upaya peningkatan kesejahteraan sosial lansia pada hakikatnya merupakan pelestarian nilai-nilai keagamaan dan budaya bangsa. Wujud nyata pemerintah adalah mengupayakan pembangunan dan peningkatan fasilitas sosial khusus lansia, seperti panti werdha atau yang lebih sering dikenal dengan panti jompo. Namun, upaya pemerintah ini tidak sepenuhnya diterima secara positif oleh masyarakat. Masyarakat memiliki pandangan yang kurang baik terhadap panti jompo seperti panti jompo dianggap sebagai tempat ‘pembuangan’ lansia. Selain itu, Indonesia telah memasuki masa ageing population atau penuaan penduduk. Kondisi dimana suatu wilayah memiliki populasi lansia di atas 7%. Berdasarkan hasil susenas pada bulan Maret 2020 oleh Badan Pusat Statistik, populasi penduduk lansia di Indonesia pada tahun 2020 mencapai 10,7% atau sekitar 28 juta jiwa. DKI Jakarta menjadi salah satu provinsi di Indonesia yang turut merasakan fenomena ini, dengan persentase penduduk lansia mencapai 8,21%. Sebagai ibu kota negara sekaligus pusat ekonomi dan bisnis, DKI Jakarta memiliki angka rata-rata lama sekolah lansia tertinggi di antara seluruh provinsi di Indonesia yakni 9,47 tahun atau setara dengan 1 SMA/sederajat. Angka tersebut hampir dua kali lipat dari angka rata-rata nasional. Ini menandakan bahwa DKI Jakarta memiliki penduduk lansia dengan pola pikir yang lebih maju dan terbuka tentang masa tuanya. Berdasarkan uraian di atas, DKI Jakarta masih membutuhkan fasilitas sosial khusus lansia berupa hunian dengan gagasan dan konsep yang baru, tetapi memiliki standar yang sama. Nursing home dapat membawa citra baru yang positif pada panti werdha atau panti jompo. Didukung dengan pendekatan healing architecture dan penerapan prinsip universal design dalam perencanaan dan perancangannya, nursing home diharapkan dapat mewujudkan kesejahteraan sosial dan taraf hidup yang wajar bagi lansia.

Fulltext View|Download
  1. Anand, Dipesh. (2013). Healing Architecture in Hospital Design. India: Guru Govind Singh Indraprastha University Delhi
  2. Badan Pusat Statistik. (2020). Statistik Penduduk Lanjut Usia 2020. Jakarta: Badan Pusat Statistik
  3. Kholifah, S.N. (2016). Modul Bahan Ajar Cetak Keperawatan Gerontik. Jakarta: Kemenkes RI Pusdik SDM Kesehatan
  4. Mace, R. L. (1991). Accessible Environment: Towards Universal Design. North Carolina: North Carolina State University
  5. Pemerintah Indonesia. (2012). Peraturan Menteri Sosial Republik Indonesia Nomor 19 Tahun 2012 tentang Pedoman Pelayanan Sosial Lanjut Usia. Jakarta
  6. Pemerintah Indonesia. (1998). Undang-Undang Nomor 13 Tahun 1998 tentang Kesejahteraan Lanjut Usia. Sekretariat
  7. Negara. Jakarta

Last update:

No citation recorded.

Last update:

No citation recorded.