skip to main content

Pertumbuhan Tanaman Bawang Merah Asal True Shallot Seed Terhadap Aplikasi Berbagai Dosis Pupuk Kalium dan Trichokompos Kotoran Ayam

*L. W. Sari  -  Departemen Pertanian, Fakultas Peternakan dan Pertanian, Universitas Diponegoro, Indonesia
S. Anwar  -  Departemen Pertanian, Fakultas Peternakan dan Pertanian, Universitas Diponegoro, Indonesia
E. Fuskhah  -  Departemen Pertanian, Fakultas Peternakan dan Pertanian, Universitas Diponegoro, Indonesia

Citation Format:
Abstract

Penerapan teknologi budidaya bawang merah True Shallot Seed (TSS) merupakan awal yang positif untuk mengatasi permasalahan bibit umbi para petani. Penelitian dilaksanakan pada bulan Februari – Agustus 2022 di Rumah Kaca, serta Laboratorium Fisiologi dan Pemuliaan Tanaman, Fakultas Peternakan dan Pertanian, Universitas Diponegoro. Penelitian menggunakan Rancangan Acak Lengkap Faktorial dengan 2 faktor. Faktor pertama adalah dosis pupuk kalium dengan 4 taraf perlakuan, yaitu : K0 = Kontrol; K1 = 57 kg. ha-1K2O; K2 = 114 kg. ha-1 K2O; dan K3 = 171 kg. ha-1 K2O. Faktor kedua adalah dosis trichokompos kotoran ayam dengan 4 taraf perlakuan, yaitu : T0 = Kontrol; T1 = 10 ton.ha-1; T2 = 20 ton.ha-1; dan T3 = 30 ton.ha-1. Percobaan terdiri dari 16 kombinasi perlakuan dengan 3 ulangan. Hasil penelitian yaitu pupuk kalium 171 kg.ha-1 berpengaruh pada penurunan tinggi tanaman sebesar 11,84% dan berat tajuk kering sebesar 26,08%. Trichokompos 10 ton.ha-1 berpengaruh pada peningkatan tinggi tanaman sebesar 41,26%, jumlah daun sebesar 21,28%, berat tajuk segar sebesar 100%, dan berat tajuk kering sebesar 93,54%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian pupuk kalium pada media tanam dengan nutrisi kalium yang cukup tidak efektif. Aplikasi Trichokompos 10 ton/ha sudah mampu meningkatkan 64,02% pertumbuhan bawang merah asal True Shallot Seed (TSS).

Kata kunci: Trichoderma, Tuk-tuk, Unsur Hara
Fulltext View|Download
  1. Alfian, D. F., Nelvia, & Yetti, H. (2015). Pengaruh pemberian pupuk kalium dan campuran kompos tandan kosong kelapa sawit dengan abu boiler terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman bawang merah (Allium asacalonicum L.). Jurnal Agroteknologi, 5(2), 1–6
  2. Danial, E., Sakalena, F., & Alkufran. (2020). Respon pertumbuhan dan produksi tanaman bawang merah (Allium ascalonicum L.) terhadap pemberian pupuk kandang puyuh pada tanah pmk. Jurnal LANSIUM, 1(2), 25–32
  3. Darma, W. A., Susila, A. D., & Dinarti, D. (2015). Pertumbuhan dan hasil bawang merah asal umbi tss varietas tuk tuk pada ukuran dan jarak tanam yang berbeda. Jurnal AGROVIGOR, 8(2), 1–7
  4. Dolla, M., Vonnisye, & Tanan, A. (2021). Pengaruh pemberian ekstrak kecambah kacang hijau dan bokashi limbah ternak kambing terhadap pertumbuhan dan produksi bawang merah (Allium ascononicum L). Agrovital : Jurnal Ilmu Pertanian, 6(1), 34–37
  5. Efendi, E., Wahyudin Purba, D., Ul, N., & Nasution, H. (2017). Respon pemberian pupuk NPK mutiara dan bokashi jerami padi terhadap pertumbuhan dan produksi bawang merah (Allium ascalonicum L). Jurnal Penelitian Pertanian BERNAS, 13(3), 20–29
  6. Elsie, N. H. (2016). Produksi Bawang Merah (Allium ascalonicum L.) dengan pemberian trichokompos terakumulasi dan kalium di lahan gambut Rimbo Panjang Kabupaten Kampar, Riau. Jurnal Photon, 7(1), 57–64
  7. Entaunayah, N., & Barus, H. (2015). Tanggap pertumbuhan dan produksi bawang merah (Allium ascalonicum.L) varietas lembah palu pada berbagai ukuran umbi dan dosis pupuk kalium. J. Agroland, 22, 106–113
  8. Febiyanti, & Umrah. (2020). Pengamatan pertumbuhan dan produksi tanaman bawang merah (Allium ascalonicum L.) varietas lokal lembah palu pasca aplikasi biokompos. Jurnal Biocelebes, 14(3), 303–314. https://doi.org/10.22487/bioceb.v%vi%i.15424
  9. Ginanjar, A., Yetti, H., & Yoseva, S. (2016). Pemberian pupuk tricho kompos jerami jagung terhadap pertumbuhan dan produksi bawang merah (Allium ascalonicum L.). JOM Faperta, 3(1), 1–11
  10. Handayanto, E., Muddarisna, N., & Fiqri, A. (2017). Pengelolaan Kesuburan Tanah. Universitas Brawijaya Press
  11. Ichwan, B., Irianto, Eliyanti, Zulkarnain, Nizori, A., & Ridho Pangestu, Y. (2022). Media komunikasi hasil penelitian dan review literatur bidang ilmu agronomi pertumbuhan dan hasil bawang merah pada berbagai dosis trichokompos kotoran sapi. Jurnal Media Pertanian, 7(1), 31–37. https://doi.org/10.33087/jagro.v7i1.136
  12. Irawan, H., Nurmayulis, & Hatuti, D. (2018). Respons pertumbuhan dan hasil tanaman bawang merah (Allium ascalonicum L.) yang diberi beberapa dosis pupuk tricho kompos kotoran ayam. Jurnal Agroekotek, 10(2), 81–86
  13. Kurniasari, L., Palupi, E. R., Hilman, Y., & Rosliani, R. (2020). Peningkatan mutu benih botani bawang merah (Allium cepa var. ascalonicum) melalui aplikasi pupuk fosfor dan kalium di daerah dataran rendah. Agriprima : Journal of Applied Agricultural Sciences, 4(2), 106–118. https://doi.org/10.25047/agriprima.v4i2.358
  14. Kurniawan, E. C., & Damanhuri, dan. (2018). Respon benih hasil vernalisasi terhadap pembungaan dan produksi biji botani bawang merah (Allium ascalonicum L.) dengan pemberian dosis pupuk ZK. Jurnal Produksi Tanaman, 6(11), 2890–2895
  15. Lisa, Widiati, B. R., & Muhanniah. (2018). Serapan unsur hara fosfor (p) tanaman cabai rawit (Capsicum frustescens L.) pada aplikasi pgpr (plant growth promoting rhizotobacter) dan trichokompos. Jurnal Agrotan, 4(1), 57–73
  16. Menteri Pertanian. 2006. Keputusan Menteri Pertanian Tentang Pelepasan Bawang Merah Tuk Tuk Sebagai Varietas Unggul. 361/Kpts/SR/.120/5/2006. Jakarta
  17. Nova, Zakiah, Z., & Mukarlina. (2020). Pertumbuhan bawang merah (Allium cepa var. Bauji) pada tanah gambut dengan penambahan tricho-kompos kotoran bebek. Jurnal Protobiont, 9(2), 109–116
  18. Pernando, J., & Damanhuri. (2019). Pengaruh populasi dan teknik penyemaian benih tss terhadap pertumbuhan dan hasil benih umbi bawang merah (Allium cepa L.). Jurnal Produksi Tanaman, 7(9), 1679–1686
  19. Rukmana, R., & Yudirachman, H. (2018). Sukses Budidaya Bawang Merah di Pekarangan dan Perkebunan (Maya, Ed.). Lily Publisher
  20. Simanjuntak, A., Lahay, R. R., & Purba, E. (2013). Respon pertumbuhan dan produksi bawang merah (Allium ascalonicum L.) terhadap pemberian pupuk npk dan kompos kulit buah kopi. Jurnal Online Agroekoteknologi, 1(3), 363–373
  21. Sumarni, N., Shopa, G. A., & Gaswanto, R. (2012). Respons tanaman bawang merah asal biji true shallot seeds terhadap kerapatan tanaman pada musim hujan. J. Hort., 22(1), 23–28

Last update:

No citation recorded.

Last update:

No citation recorded.