skip to main content

DAMPAK PANDEMI COVID-19 TERHADAP JUMLAH KUNJUNGAN PEMUSTAKA: STUDI KASUS KOLEKSI MEMORABILIA PERPUSTAKAAN PROKLAMATOR BUNG KARNO KOTA BLITAR

*Nina Kristiana  -  Perpustakan Proklamator Bung Karno JL. Kalasan No. 1 Kota Blitar, Indonesia

Citation Format:
Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memaparkan, mendeskripsikan dampak pandemi Covid-19 terhadap kunjungan pemustaka di Koleksi Memorabilia Perpustakaan Proklamator Bung Karno Kota Blitar. Metode dalam penulisan ini adalah kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Metode pengumpulan data adalah dari rekaman arsip dan observasi langsung. Hasil penelitian menunjukkan pemustaka di Koleksi Memorabilia dikelompokkan menjadi tiga, yaitu : pemustaka domestik, pemustaka pelajar, dan pemustaka mancanegara, dan terjadi penurunan jumlah pemustaka sebagai dampak pandemi Covid-19. Pada tahun 2018 jumlah kunjungan mencapai 613.396 pemustaka. Pada tahun 2019 jumlah kunjungan adalah 540.020. Pada tahun 2020 saat pandemi terjadi, jumlah kunjungan adalah 135.007. Maka, terjadi penurunan jumlah kunjungan di Koleksi Memorabilia. Kelompok pemustaka yang paling banyak mengalami penurunan kunjungan adalah pemustaka kelompok mancanegara. Berbagai faktor menjadi penyebab terjadinya penurunan jumlah kunjungan. Penurunan ini merupakan dampak negatif pandemi Covid-19. Pustakawan harus berinovasi seperti meningkatkan ketrampilannya agar apat membuat konten-konten digital tentang Koleksi Memorabilia, membuat virtual tour dan video konten Koleksi Memorabilia, Mengunggah konten-konten digital tersebut ke media sosial resmi UPT Perpustakaan Proklamator Bung Karno untuk meningkatkan jumlah kunjungan, serta meningkatkan penerima manfaat dari Koleksi Memorabilia.

Fulltext View|Download

Last update:

No citation recorded.

Last update:

No citation recorded.