skip to main content

EDUKASI PENGOLAHAN DATA STATISTIK MENGGUNAKAN EXCEL UNTUK STAFF DAN GURU SD

Umniy Salamah scopus  -  Program Studi Teknik Informatika, Fakultas Ilmu Komputer, Universitas Mercu Buana, Indonesia
*Yuwan Jumaryadi orcid scopus publons  -  Program Studi Teknik Informatika, Fakultas Ilmu Komputer, Universitas Mercu Buana, Indonesia
Bagus Priambodo orcid scopus publons  -  Program Studi Sistem Informasi, Fakultas Ilmu Komputer, Universitas Mercu Buana, Indonesia

Citation Format:
Abstract

Perkembangan dunia teknologi saat ini semakin pesat. Sementara itu software (perangkat lunak) pada komputer saat ini semakin banyak. Perangkat lunak yang  biasa dipakai oleh manusia pada saat ini adalah Microsoft office. Microsoft Office adalah perangkat lunak yang mendukung  pekerjaan kantor atau pembuatan laporan menjadi lebih mudah. Microsoft Office diantaranya terdiri dari Microsoft Excel, Microsoft Word, Microsoft Power Point dan lain-lain. Salah satu Microsoft Office yang mendukung pekerjaan kantor atau sebuah organisasi adalah Microsoft Excel. Belum semua tenaga pendidik pada Sekolah Dasar menguasai Microsoft Office. Salah satu sekolah dasar di Jakarta yang guru-gurunya belum menguasai Microsoft Office adalah SDN Kembangan Selatan 03 Pagi terutama Microsoft Excel, sehingga dilakukan kegiatan pengabdian kepada masyarakat untuk melakukan pelatihan atau workshop mengenai pengolahan data statistik menggunakan microsoft excel bagi staf dan guru SDN Kembangan Selatan 03 Pagi. Tujuan diadakannya pengabdian masyarakat kali ini adalah Peserta diperkenalkan dasar Microsoft Excel kemudian mengolah data statistik menggunakan Microsoft Excel, dan mengenalkan cara mengoperasikan Microsoft Excel secara mudah dan dapat dipahami. Adapun metodologi pada kegiatan pengabdian ini dengan memberikan pelatihan membuat data statistic menggunakan Microsoft Excel melalui metode pembelajaran dengan cara penyampaian melalui ceramah, tanya jawab, dan praktek. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang dilakukan ini dapat menambah pengetahuan tenaga pendidik di Kembangan Selatan SDN 03 Pagi mengenai Microsoft Excel.

Kata kunci : Guru, Sekolah Dasar, Microsoft Excel, Microsoft Office

Fulltext View|Download

Article Metrics:

  1. Astutik, E. P., & Gunartin, G. (2019). Analisis Kota Jakarta Sebagai Smart City Dan Penggunaan Teknologi Informasi Dan Komunikasi Menuju Masyarakat Madani. Inovasi: Jurnal Ilmiah Ilmu Manajemen, 6(2), 41. https://doi.org/10.32493/inovasi.v6i2.y2019.p41-58
  2. Dhewy, R. C., & Program. (2018). Pelatihan Dasar-Dasar Statistika Dengan Menggunakan Aplikasi Microsoft Excel Di Sdn Pamotan Ii Kecamatan Porong. Jurnal PADI – Pengabdian MAsyarakat Dosen Indonesia, 1(1), 36–40
  3. Divisi, D., di Leonardo, G., Zaccagna, G., & Crisci, R. (2017). Basic statistics with Microsoft Excel: A review. Journal of Thoracic Disease, 9(6), 1734–1740. https://doi.org/10.21037/jtd.2017.05.81
  4. Hidayat, R. R., Devianto, Y., Gunawan, W., & Wijaya, H. D. (2021). Kegiatan Pembelajaran Ms Excel Untuk Pembuatan Laporan Hasil Belajar Siswa Pada Guru SD Wilayah Meruya Utar. PEMANAS: Jurnal Pengabdian Masyarakat Nasional, 1(1), 18–28
  5. Mil, S., & Praptiningsih, N. A. (2022). Penyusunan Laporan Perkembangan Anak yang Representatif dan Otentik Bagi Guru TK di Masa Belajar Dari Rumah. Jurnal Abdimas BSI: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 5(2), 211–220. https://doi.org/10.31294/jabdimas.v5i2.11913
  6. Qois, N., & Jumaryadi, Y. (2021). Implementasi Location Based Service Pada Sistem Informasi Kehadiran Pegawai Berbasis Android. Sistemasi, 10(3), 550. https://doi.org/10.32520/stmsi.v10i3.1369
  7. Rusdiana, L. (2018). Extreme programming untuk rancang bangun aplikasi pengelolaan surat keterangan kependudukan. Register: Jurnal Ilmiah Teknologi Sistem Informasi, 4(1), 49–55. https://doi.org/10.26594/register.v4i1.1191
  8. Salamah, U., & Purnomo, A. (2020). Aplikasi Simpan Pinjam Koperasi Pada PT. Primantara Berbasis Mobile Menggunakan Algoritma FIFO. Jurnal Sisfokom (Sistem Informasi Dan Komputer), 9(1), 51–58. https://doi.org/10.32736/sisfokom.v9i1.711
  9. Sartika, A. R., Lubis, E., Lisdayanti, S., & Romadhona Kusuma Yudha. (2022). Pelatihan Aplikasi Microsoft Word, Microsoft Excel dan Power Point Pada siswa-siswi di SMPN 4 Kutacane. Empowerment: Jurnal Pengabdian Masyarakat, 1(5), 712–721

Last update:

No citation recorded.

Last update:

No citation recorded.