skip to main content

HUBUNGAN PERILAKU CARING PERAWAT DENGAN KEYAKINAN DAN HARAPAN PASIEN KANKER DI RUMAH SAKIT

*Madya Sulisno  -  Magister Keperawatan Fakultas Kedokteran Universitas Diponegoro, Indonesia
Rida Pratika Sari  -  Mahasiswa - Program Studi Keperawatan Fakultas Kedokteran UNiversitas Diponegoro, Indonesia

Citation Format:
Abstract

Latar belakang: Penderita penyakit kronis seperti kanker dapat mengalami berbagai masalah biologis, psikologis, sosial, dan spiritual yang dapat menurunkan keyakinan dan harapan sehingga pasien perlu mendapat dukungan sosial. Selama pasien menjalani perawatan di rumah sakit, maka dukungan sosial dapat diberikan oleh perawat dengan mengaplikasikan perilaku caring. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara perilaku caring perawat dengan keyakinan dan harapan pasien.

Metode: Metode yang digunakan adalah desain deksriptif korelatif dengan metode cross sectional. Sampel penelitian berjumlah 39 responden.

Hasil: Hasil penelitian menunjukkan bahwa 64,1% responden mempersepsikan perilaku caring perawat baik, 51,3% responden mempunyai keyakinan baik, dan 61,5% responden mempunyai harapan baik. Hasil uji statistik Chi-Square dengan nilai alpha 0,005 diperoleh p-value : 0,034 untuk hubungan perilaku caring perawat dengan keyakinan dan p-value : 0,013 untuk hubungan perilaku caring perawat dengan harapan.

Simpulan: Disimpulkan bahwa ada hubungan yang bermakna antara perilaku caring perawat dengan keyakinan dan harapan pasien.

Kata kunci: Perilaku caring, Keyakinan, Harapan

Fulltext View|Download

Last update:

No citation recorded.

Last update:

No citation recorded.