skip to main content

ECO-TOURISM RESORT DENGAN PENDEKATAN GREEN BUILDING DI LOMBOK TIMUR

*Baiq Alya Maharani  -  Universitas Diponegoro, Indonesia

Citation Format:
Abstract
Lombok Timur adalah kabupaten yang berlokasi di Pulau Lombok, dengan Selong sebagai pusat pemerintahannya. Kabupaten ini dikenal dengan berbagai potensi wisata, mulai dari alam, sejarah, hingga budaya. Dalam hal wisata alam, Lombok Timur menawarkan berbagai jenis, seperti pantai, taman laut, pulau (Gili), ekowisata, pemandangan desa, cagar alam, air terjun, dan lainnya. Selain itu, kabupaten ini juga memiliki situs-situs bersejarah dan peninggalan lainnya yang menjadi bagian dari wisata sejarahnya. Wilayah ini ternyata memiliki banyak kawasan konservasi yang termasuk sebagai ekowisata seperti hutan bakau dan budidaya terumbu karang. Kecataman Sambelia terpilih menjadi tempat perancangan sebab indah alamnya serta biota laut yang masih terjaga sehingga sarana yang tepat Untuk tujuan pembelajaran dan pelestarian kehidupan laut, area sekitar dapat diubah menjadi atraksi wisata. Ini bisa menjadi acuan dalam mengembangkan fasilitas wisata, seperti menyediakan resort hotel dengan fasilitas lengkap untuk mendukung industri pariwisata. Pada perencanaan hotel resort ini, memperhatikan keadaan lingkungan sekitar yang akan berdampak baik dan buruk. Sehingga, penting untuk menerapkan pendekatan Green Building dalam upaya mengurangi dampak negatif pembangunan terhadap bumi. Desain ini bertujuan untuk menciptakan sebuah Resort Hotel sebagai tujuan wisata yang mempertimbangkan faktor iklim, memanfaatkan sumber daya alam, dan memperhatikan kondisi lingkungan sekitar dengan prinsip-prinsip ekowisata.
Fulltext

Last update:

No citation recorded.

Last update:

No citation recorded.