skip to main content

PUSAT KREASI TAHU SERASI DI BANDUNGAN DENGAN PENDEKATAN ARSITEKTUR NEO VERNAKULAR

*Nada Zahrashar Farlinatasya  -  Universitas DIponegoro, Indonesia

Citation Format:
Abstract
Pusat Kreasi Tahu Serasi di Bandungan merupakan inisiatif yang dilatar belakangi oleh potensi alam dan keahlian lokal dalam pengolahan tahu serasi. Pusat kreasi ini menjadi landasan bagi inovasi kuliner. Melalui perencanaan dan perancangan pusat kreasi bukan hanya menjadi tempat produksi tahu serasi, tetapi juga menjadi pusat pengenalan budaya lokal bagi pengunjung. Inovasi produk, diversifikasi, dan peningkatan kualitas menjadi fokus utama, menjadikan Tahu Serasi Bandungan sebagai produk kuliner unggulan Kecamatan Bandungan. Pusat Kreasi Tahu Serasi juga menjadi sumber daya ekonomi dengan menciptakan lapangan kerja baru, memberikan manfaat ekonomi langsung bagi masyarakat setempat. Dalam konteks pariwisata kuliner, pusat kreasi menjadi daya tarik bagi wisatawan yang ingin menyaksikan langsung proses produksi dan merasakan keunikan produk lokal. Pusat Kreasi Tahu Serasi di Bandungan dengan pendekatan arsitektur neo vernakular menciptakan ruang yang tidak hanya indah tetapi juga merefleksikan keterlibatan yang mendalam dengan kebudayaan lokal dan lingkungan sekitar.
Fulltext View|Download
  1. Inkubator Wirausaha Berbasis Inovasi Jawa Tengah (INWINOV), Tahu Lembang Bandung

Last update:

No citation recorded.

Last update:

No citation recorded.