skip to main content

PENGEMBANGAN PONDOK PESANTREN KYAI GALANG SEWU SEMARANG

*M Najib Asrof Imtiyas  -  Departemen Arsitektur, Fakultas Teknik, Universitas Diponegoro, Indonesia

Citation Format:
Abstract

 Menurut pengurus pondok pesantren Kyai Galang Sewu di bidang sekretariatan  menjelaskan bahwa 9 dari 10 santri yang mendaftar pertahunnya, sudah diterima dahulu sebagai mahasiswa di suatu perguruan tingginya masing masing. Kebanyakan dari  mereka kuliah di Universitas Diponegoro, Politeknik Negeri Semarang, Politeknik Kesehatan Semarang, bahkan ada yang kuliah di Universitas Semarang. Pengurus juga mengatakan bahwa santri baru yang dulunya juga pernah mondok di pesantrennya lebih memilih untuk terus melanjutkan pondoknya daripada tinggal di kos atau kontrakan. Hal ini disebabkan karena kegiatan belajar di pondok pesantren (ngaji) sudah menjadi kebiasaan mereka di kehidupan sehari – hari. Selain itu juga kebanyakan dari mereka mendapat saran dari guru – guru mereka untuk tetap melanjutkan pondoknya meskipun  disampingi dengan kuliah.Adanya program pengurus dan kyai yang ingin mengembangkan pesantren ini juga menjadi alasan mengapa penulis mengambil judul ini. Pengembangan ini direncanakan sejak tahun 2018. Untuk kurikulum pondok pesantren ini menganut pada kurikulum pondok pesantren dimana sistem pembelajaran terpaku pada kitab – kitab kuning. Hanya saja mahasiswalah yang menjadi santri disini. Perencanaan ini juga sebagai rasa khidmat dan ta’dhim saya ke pondok pesantren dan guru – guru saya untuk sedikit membantu dalam proses mendesain bangunan ini. Untuk itu sedikit adanya kontribusi ini diharapkan mampu memberikan bekal kedepannya untuk melakukan rencana pengembangan dan penataan pondok pesantren Kyai Galang Sewu Tembalang Semarang ini. Penataan dalam hal ini berarti desain ulang ( redesain ) serta pengembangan disini berarti perluasan lahan maupun penambahan sarana dan prasarana.

Fulltext View|Download
  1. Agung. (2020) Fasilitas Pondok Pesantren Mahasiswa Durrotu Aswaja. Semarang
  2. Kyai Galang Sewu. (2022). Jumlah Santri Pondok Pesantren Kyai Galang Sewu Semarang. Semarang
  3. Madinah Munawwaroh. (2022). Fasilitas Pondok Pesantren Madinah Munawwaroh. Semarang
  4. Pengurus Durrotu Aswaja. (2022) Denah Ruang Pesantren Durrotu Aswaja. Semarang. Semarang : Data Pondok
  5. Pengurus Madinah Munawwarah. (2022) Denah Ruang Pesantren Madinah Munawwarah Semarang. : Data Pondok Semarang
  6. Pengurus Ponpes Kyai Galang Sewu. (2022) Data Santri Pondok Pesantren Kyai Galang Sewu Semarang. Semarang : Data Pribadi

Last update:

No citation recorded.

Last update:

No citation recorded.