Pertumbuhan dan produksi tanaman kailan (Brassica oleracea) akibat pemberian mulsa jerami padi dengan takaran yang berbeda

Alvianisa Anjanuari Setiyaningrum, Adriani Darmawati, Susilo Budiyanto


DOI: https://doi.org/10.14710/joac.3.1.75-83

Abstract


ABSTRACT

 

The objective of this research was to examine the effect and quantity of rice straw mulch on the growth and production of kailan. This research was conducted inAspakusa Makmur Farms Association, Teras, Boyolali and Laboratory of Ecology and Plant Production, Faculty of Animal and Agricultural Sciences, Diponegoro University, Semarangfrom January 24th to March24th 2018. The research was assigned in completely randomized monofactor design with the factor was M0: control, M1: 2 ton/ha, M2: 4 ton/ha, M3: 6 ton/ha and M4: 8 ton/ha. Parameters observed were plant height, number of leaves, soil and temperature, plant and root wet weight, plant and root dry weight and total chlorophyll content.The results showed thatmulch treatment with a dose of 6 tons/ha was able to increase the yield of leaves, root dry weight and total chlorophyll content but did not increase crop yields, soil and temperature, plant and root wet weight, plant dry weight

Keyword: Kailan, Mulch, Rice straw

 

ABSTRAK

 

Penelitian bertujuan untuk mengkaji pengaruh dan takaran mulsa jerami padi terhadap pertumbuhan dan produksi tanaman kailan. Penelitian dilakukan pada tanggal24 Januari 2018 – 24 Maret 2018 di Lahan pertanian Asosiasi Aspakusa Makmur Kecamatan Teras Kabupaten Boyolali dan Laboratorium Ekologi dan Produksi Tanaman, Fakultas Peternakan dan Pertanian, Universitas Diponegoro, Semarang. Penelitian disusun dengan rancangan acak lengkap monofaktor dengan perlakuan M0: kontrol, M1: jerami padi 2 ton/ha, M2: jerami padi 4 ton/ha, M3: jerami padi 6 ton/ha dan M4: jerami padi 8 ton/ha. Parameter yang diamati adalah tinggi tanaman, jumlah daun, kelembaban dan suhu tanah, berat basah tanaman dan akar, berat kering tanaman dan akar dan kandungan klorofil total. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Perlakuan mulsa dengan takaran 6 ton/ha mampu meningkatkan hasil jumlah daun, berat kering akar dan kandungan klorofil total tetapi tidak meningkatkan hasil tinggi tanaman, kelembaban dan suhu tanah, berat basah tanaman dan akar, berat kering tanaman

Kata kunci: kailan, mulsa, jerami padi

 


Full Text:

PDF

References


DAFTAR PUSTAKA

Ariffin. 2005. Dasar-dasar Klimatologi Pertanian. Fakultas Pertanian, Univer-sitas Brawijaya. Tidak dipublikasikan.

Badan Pusat Statistik (BPS). 2014. Statistik Pertanian Hortikultura. Badan Pusat Statistik Provinsi Jawa Tengah.

Damaiyanti, D. R. R., N. Aini dan Koesriharti. 2013. Kajian penggunaan macam mulsa organik pada pertumbuhan dan hasil tanaman cabai besar (Capsicum annuum L.). J. Produksi Tanaman 1(2): 25 – 32.

Emmyzar. 2004. Pengaruh ketersediaan air terhadap pertumbuhan dan produksi dua klon nilam. J. Littri 10(4): 159 – 165.

Fadriansyah, A. 2015. Pengaruh takaran mulsa jerami padi terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman kedelai (Glycine max L). Statewide Agricultural Land Use Baseline 2015 1: 1–14.

Hendriyani, I. S dan N. Setiari. 2009. Kandungan klorofil dan pertumbuhan kacang panjang (Vigna sinensis) pada tingkat penyediaan air yang berbeda. J. Sains & Mat. 17(3): 145 - 150.

Idris, M., A. Muin dan Burhanuddin. 2017. Pertumbuhan Aquilaria spp dengan pemberian pupuk kandang dan mulsa di tanah ultisol pada lahan terbuka. J. HUTAN LESTARI 5(3): 659 – 667.

Irfany, A., M. Nawawi dan T. Islami. 2016. Pemberian mulsa jerami padi dan pupuk hijau Crotalaria juncea L. pada pertumbuhan dan hasil tanaman jagung varietas kretek tambin. J. Prod Tan 4(6): 454 – 461.

Kartasapoetra, G. A. 2004. Klimatologi : Pengaruh Iklim terhadap Tanah dan Tanaman. Bumi Aksara, Jakarta.

Mayun, I. A. 2007. Efek mulsa jerami padi dan pupuk kandang sapi terhadap pertumbuhan dan hasil bawang merah di daerah pesisir. J. Agritrop 26(1): 33 - 40.

Rymuza, R., Radzka and Lenartowicz, T., 2015. Effect of weather conditions on early potato yields in east-central Poland. Communications in Biometry and Crop Science 10(2): 65-72.

Samiati., A. Bahrun2 dan L. O. Safuan. 2012. Pengaruh takaran mulsa terhadap pertumbuhan dan produksi sawi (Brassica juncea L.) J. Agronomi 1(2): 121 – 125.

Suharyanto dan E. Sulistiawati. 2012. Teknologi Budidaya Kailan dalam Pot. Balai Pengkaji Teknologi Pertanian (BPTP). Jambi.

Suminarti, N. E. 2012. Dasar Klimatologi. Jurusan Budidaya Pertanian, Fakultas pertanian, Universitas Brawijaya.

Trisnaningsih, U., E. N. Handayani dan D. Budirokhman. 2015. Pengaruh bobot mulsa jerami padi terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman kacang hijau (Vigna radiata L.) kultivar kutilang. J. AGROSWAGATI 1(3): 274 - 277.

Widyasari, L., T. Sumarni dan Ariffin. 2011. Pengaruh sistem olah tanah dan mulsa jerami padi pada pertumbuhan dan hasil kedelai. Agrivita 9(8): 93 - 101.

Yulinda, Z., W. Pembengo dan F. Zakaria. 2013. Pertumbuhan dan hasil tanaman caisim (Brassica juncea L.) berdsarkan variasi mulsa dan jarak tanam. J. Agrotekbis 3(5): 2 – 13.




View JOAC Stats

 

ISSN 2597-4386 (media online)

JOAC is published by Department of Agriculture, Faculty of Animal and Agricultural Sciences, Diponegoro University, Indonesia

 

Creative Commons License
JOAC is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.