skip to main content

BUDIDAYA IKAN LELE DALAM KOLAM TERPAL DI DAK RUMAH LANTAI 2 SEBAGAI SOLUSI PEMANFAATAN LAHAN WILAYAH PERKOTAAN

*A. H. C. Haditomo A. H. C. Haditomo  -  Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan, Universitas Diponegoro, Indonesia
L. T. Pambudi L. T. Pambudi  -  Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan, Universitas Diponegoro, Indonesia
A. Sudaryono A. Sudaryono  -  Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan, Universitas Diponegoro, Indonesia

Citation Format:
Abstract

ABSTRAK

Keberadaan Kelompok Pembudidaya Ikan (Pokdakan) Mina Sari Sejati dan Rukun Makmur sebagai mitra dalam kegiatan Ipteks bagi Masyarakat merupakan kelompok yang sudah  lama melakukan kegiatan budidaya dan hingga saat ini masih berjalan. Pokdakan Mina Sari Sejati mulai terbentuk sejak tahun 2005 dan Pokdakan Rukun Makmur yang notabene merupakan kelompok binaan dari Pokdakan Mina Sari Sejati baru memulai kegiatan budidaya sejak tahun 2011. Mitra IbM merupakan kelompok pembudidaya terpadu yang terintegrasi pada kelompok pembudidaya lainnya yang saling berkesinambungan hingga kegiatan pasca panen budidaya. Lokasi mitra IbM berada di Muntal Kidul, Pakintelan Gunungpati Semarang Jawa Tengah. Lokasi mitra juga sesuai dengan peruntukan lahan yang ada.  Kedua mitra kegiatan bergerak pada bidang pembenihan ikan lele. Beberapa faktor yang menyebabkan mitra hanya bergerak dibidang pembenihan adalah kematian benih yang cukup tinggi di wilayah tersebut, kualitas air yang kurang baik dikarenakan terbatasnya sumber air untuk dapat digunakan sebagai media budidaya dll. Namun demikian mitra sudah mampu dan terbiasa dalam kegiatan pembenihan. Kedua mitra telah memahami teknik budidaya dengan sistem bioflok yang disampaikan  Hal ini terlihat dari peningkatan produksi pendederan benih lele secara kuantitas dan kualitas. Kuantitas produksi dibuktikan dengan tingkat kelulushidupan (SR) mencapai lebih dari 90 %. Secara ekonomi kegiatan ini sangat bermanfaat karena mampu meningkatkan pendapatan hingga minimal 3 juta/mitra/bulan.

Fulltext View|Download
Keywords: Pendederan lele, budidaya sistem bioflok

Last update:

No citation recorded.

Last update:

No citation recorded.