skip to main content

Pilarisasi Lempung Dengan Al/Cr sebagai Adsorben Minyak Sisa Pakai

Tiska Eva Triandhani  -  Chemistry Department, Diponegoro University, Indonesia
Taslimah Taslimah  -  Chemistry Department, Diponegoro University, Indonesia
*Sriyanti Sriyanti scopus  -  Chemistry Department, Diponegoro University, Indonesia
Open Access Copyright 2021 Greensphere: Journal of Environmental Chemistry under http://creativecommons.org/licenses/by-sa/4.0.

Citation Format:
Cover Image
Abstract

Minyak goreng yang digunakan berulang kali dapat mengakibatkan kerusakan minyak. Salah satu solusi untuk menanganinya ialah dengan metode adsorpsi. Lempung terpilar Al/Cr telah dibuat sebagai adsorben minyak sisa pakai. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan suhu optimum kalsinasi pada pemilaran lempung dengan Al/Cr dan menentukan kualitas minyak sisa pakai berdasarkan bilangan asam dan bilangan peroksida. Karakterisasi lempung terpilar menggunakan X-Ray Diffraction (XRD). Selanjutnya daya adsorpsi lempung terpilar terhadap minyak sisa pakai diukur menggunakan Spektrofotometer UV-Vis. Uji kualitas minyak dilakukan berdasarkan penentuan bilangan asam dan bilangan peroksida sesuai syarat mutu minyak goreng yaitu SNI 01-3741-2013. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, pemilaran lempung Al/Cr dapat meningkatkan basal spacing. Lempung terpilar Al/Cr dengan suhu kalsinasi 400°C memiliki basal spacing terbesar yaitu fraksi ringan 18,84 Å dan fraksi berat 16,53 Å. Kemampuan lempung terpilar Al/Cr untuk adsorpsi minyak sisa pakai memiliki daya serap besar pada suhu kalsinasi 400°C  yaitu pada fraksi berat 9,16 % dan fraksi ringan 6,28 %. Lempung terpilar Al/Cr mampu menurunkan bilangan asam dan bilangan peroksida, bahwa semakin lama waktu kontak adsorpsi bilangan asam dan bilangan peroksida semakin menurun.

 

Kata Kunci : Lempung terpilar Al/Cr, minyak sisa pakai, bilangan asam, bilangan

         peroksida

 

Fulltext View|Download
Funding: Diponegoro University

Article Metrics:

  1. Kusumastuti, Kinerja Zeolit Dalam Memperbaiki Mutu Minyak Goreng, Jurnal Teknologi dan Industri Pangan, 15, 2, (2004), 141-144
  2. Yuliana, Y., J. S. Veronica, Bambang Gunantara, Penggunaan Adsorben untuk Mengurangi Kadar Free Fatty Acid, Peroxide Value dan Warna Minyak Goreng Bekas, Jurnal Teknik Kimia Indonesia, 4, 2, (2018), 212-218 http://dx.doi.org/10.5614/jtki.2005.4.2.4
  3. Boki, Keito, Moriaki Kubo, Tetsuyuki Wada, Takamichi Tamura, Bleaching of Alkali‐Refined Vegetable Oils with Clay Minerals, Journal of the American Oil Chemists' Society, 69, 3, (1992), 232-236 https://doi.org/10.1007/BF02635892
  4. Mukasa-Tebandeke, I. Z., P. J. M. Ssebuwufu, S. A. Nyanzi, G. W. Nyakairu, M. Ntale, F. Lugolobi, Andreas Schumann, Adsorption Behavior of Acid-Leached Clays in Bleaching of Oil, American Journal of Analytical Chemistry, 06, 06, (2015), 495-512 https://doi.org/10.4236/ajac.2015.66049
  5. Sianturi, Delfa Bahari, Pengaruh Suhu, Waktu, dan Jumlah Adsorben Bentonit yang Diaktivasi dengan HCL Terhadap Daya Jerap Karoten dan Asam Lemak Bebas dari Crude Palm Oil, (2020)
  6. Pergher, Sibele Berenice Castellã, Renato Sprung, Pillarization of A Brazilian Clay with Aluminium Polyhydroxications: Preparation, Characterization and Catalytic Properties, Química Nova, 28, 5, (2005), 777-782 https://doi.org/10.1590/S0100-40422005000500008
  7. Ding, Menglin, Shufeng Zuo, Chenze Qi, Preparation and Characterization of Novel Composite AlCr-Pillared Clays and Preliminary Investigation for Benzene Adsorption, Applied Clay Science, 115, (2015), 9-16 https://doi.org/10.1016/j.clay.2015.07.020
  8. Hymore, FK, Effects of Some Additives on The Performance of Acid-Activated Clays in The Bleaching of Palm Oil, Applied clay science, 10, 5, (1996), 379-385 https://doi.org/10.1016/0169-1317(95)00034-8
  9. Moore, Lesley E. Smart Elaine A., Solid State Chemistry, Third ed., CRC Press Taylor & Francis Group, United States, 2005,
  10. Moraru, O Mokrousova V, The Effect of Montmorillonite Modification by Cr(III)-Compounds on Its Microcrystalline Structure and Electrosurface Properties Scientific Annals, School of Geology, Aristotle University of Thessaloniki Proceedings of the XIX CBGA Congress, Thessaloniki, Greece, 99, (2010), 281-287
  11. Darmawan, Adi, Ahmad Suseno, Slamet Agus Purnomo, Sintesis Lempung Terpilar Titania, Jurnal Kimia Sains Dan Aplikasi, 8, 3, (2005), 61-68 https://doi.org/10.14710/jksa.8.3.61-68
  12. Widihati, Ida Ayu Gede, Sintesis Lempung Montmorillonit Terpilar Fe2O3 dan Kajian Sifat-Sifat Fisiknya, [Yogyakarta]: Universitas Gadjah Mada, 2002
  13. Li, Yuan, Xiaojiao Cai, Jingwei Guo, Shimin Zhou, Ping Na, Fe/Ti Co-Pillared Clay for Enhanced Arsenite Removal and Photo Oxidation Under UV Irradiation, Applied Surface Science, 324, (2015), 179-187 https://doi.org/10.1016/j.apsusc.2014.10.111
  14. Sudarmaji, Slamet, Bambang Haryono, Suhardi, Prosedur analisa untuk bahan makanan dan pertanian, liberty, 1984

Last update:

No citation recorded.

Last update:

No citation recorded.