Perjalanan Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia Dalam Pengentasan Masalah Sosial Masyarakat di Daerah Khusus Ibukota Jakarta 1994-2020

Denio Artanipa Mulyana, Tri Handayani

Abstract


Artikel ini berjudul “Perjalanan Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia Dalam Pengentasan Masalah Sosial Masyarakat di Daerah Khusus Ibukota Jakarta 1994 – 2020” yang menjelaskan perkembangan Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia baik sarana dan prasarana maupun manajemen kegiatan, serta peran dari Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia yang memiliki misi untuk mengentaskan masalah sosial di DKI Jakarta. Penulisan ini menggunakan metode sejarah memiliki empat tahapan penelitian, yaitu heuristik, kritik, interpretasi, dan historiografi. Banyaknya masalah sosial yang terjadi di DKI Jakarta menjadi latar belakang dari pendirian Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia tahun 1994. Para pendiri yayasan yang merupakan warga negara Taiwan merasa tergerak untuk membentuk sebuah organisasi sosial yang bergerak membantu masyarakat mengentaskan masalah sosial terutama kemiskinan, pendidikan, kesehatan, serta lingkungan yang berdasar pada misi yayasan. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia telah aktif berkontribusi membantu masyaakat DKI Jakarta syang menjadi penerima manfaat untuk dapat memperoleh kehidupan yang lebih layak dari berbagai kegiatan yang dilakukan oleh yayasan. Yayasan juga aktif dalam menjamin ketersediaan layanan pendidikan dan kesehatan bagi masyarakat dengan tingkat ekonomi rendah melalui pembangunan sekolah dan rumah sakit milik yayasan yang dapat diakses oleh berbagai kalangan masyarakat DKI Jakarta.


Keywords


Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia; Peran; Masalah Sosial.

Full Text: PDF

DOI: 10.14710/anuva.8.2.249-262