Implementasi Fungsi Rekreasi Perpustakaan dalam Menumbuhkan Minat Kunjung Pemustaka (Studi Kasus Perpustakaan Satya Graha Acitya SMA Negeri 1 Purwodadi)

Risma Adib Mishbahuddin Zain, Nur’aini Perdani SP

Abstract


Rekreasi merupakan suatu kegiatan yang bersifat jasmani maupun rohani yang dilakukan oleh keinginan diri sendiri secara bebas dengan tanpa adanya sebuah paksaan, dengan tujuan untuk mendapatkan rasa kepuasan atau kesenangan diri. Menurut UU No. 43 Tahun 2007 tentang perpustakaan salah satu fungsi perpustakaan adalah fungsi rekreasi. Fungsi rekreasi memiliki peran yang penting terhadap perpustakaan untuk menciptakan sebuah rasa yang nyaman dan senang yang didapatkan oleh pemustaka ketika berkunjung ke  perpustakaan. Fungsi rekreasi dapat diimplementasikan melalui fasilitas, layanan, dan koleksi yang dimiliki oleh perpustakaan.Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui implementasi fungsi rekreasi perpustakaan dalam menumbuhkan minat kunjung pemustaka di Perpustakaan Satya Graha Acitya SMA 1 Negeri Purwodadi. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif dengan menggunakan pendekatan studi kasus. Pemilihan informan dalam penelitian ini dengan menggunakan purposive sampling. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa Perpustakaan Satya Graha Acitya telah melakukan implementasi fungsi rekreasi. Implementasi fungsi rekreasi yang sudah diterapkan memiliki pengaruh dalam menumbuhkan minat kunjung pemustaka. Tumbuhnya minat kunjung pemustaka dapat dilihat dari data pengunjung perpustakaan terjadi peningkatan setelah adanya implementasi melalui pengembangan fungsi rekreasi pada bulan September 2022. Implementasi fungsi rekreasi perpustakaan yang dilakukan oleh Perpustakaan Satya Graha Acitya telah memenuhi tiga unsur fungsi rekreasi perpustakaan yang meliputi aspek psikologi, aspek fisik, dan aspek sosial.


Keywords


fungsi rekreasi; minat kunjung; perpustakaan sekolah

Full Text: Untitled

DOI: 10.14710/anuva.8.3.381-396