skip to main content

MITIGASI BENCANA DI LINGKUNGAN RW 02 KELURAHAN KERTAJAYA KECAMATAN GUBENG KOTA SURABAYA

*Dewi Kusumaningrum  -  Teknik Sipil, Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan, Institut Teknologi Adhi Tama Surabaya, Indonesia
Laras Laila Lestari  -  Teknik Sipil, Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan, Institut Teknologi Adhi Tama Surabaya, Indonesia
Fahmi Firdaus Alrizal  -  Teknik Sipil, Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan, Institut Teknologi Adhi Tama Surabaya, Indonesia
M. Ferdaus Noor Auladi  -  Teknik Sipil, Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan, Institut Teknologi Adhi Tama Surabaya, Indonesia
Feri Harianto  -  Teknik Sipil, Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan, Institut Teknologi Adhi Tama Surabaya, Indonesia
Felicia Tria Nuciferani  -  Teknik Sipil, Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan, Institut Teknologi Adhi Tama Surabaya, Indonesia
Diah Listyaningsih  -  Teknik Sipil, Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan, Institut Teknologi Adhi Tama Surabaya, Indonesia

Citation Format:
Abstract
Kegiatan tri dharma yang dijalankan oleh perguruan tinggi, dalam bentuk pengabdian kepada masyarakat adalah kegiatan civitas akademika yang memanfaatkan ilmu pengetahuan dan teknologi untuk mencerdaskan kehidupan bangsa dan memajukan kesejahteraan masyarakat. (Direktorat Riset dan Pengabdian Masyarakat, 2018) Kegiatan pengabdian yang diadakan di tengah kondisi pandemi COVID 19 saat ini, memaksa perguruan tinggi mengadakannya sesuai dengan protokol kesehatan yang diterapkan dengan protokol Kesehatan dengan ketat. Kegiatan Pengabdian Masyarakat ini diadakan oleh Jurusan Teknik Sipil – Institut Teknologi Adhi Tama Surabaya (ITATS) bekerja sama dengan RW 02 Kecamatan Kertajaya Kecamatan Gubeng Kota surabaya mengambil Topik "Sosialisasi Mitigasi Bencana di Lingkungan RW 02 Kelurahan Kertajaya Kecamatan Gubeng Kota surabaya”. Hasil dari pelaksanaan pengabdian masyarakat yang dilakukan di balai RW dengan kegiatan sosialisasi Mitigasi Bencana anak – anak bisa menerima edukasi atau ilmu yang diberikan jika terjadi potensi Bencana alam seperti banjir, gempa bumi dan ada pula bencana yang disebabkan kelalaian manusia seperti kebakaran dan diharapkan anak – anak bisa mempraktekkan jika terjadi bencana dan bisa melindungi keluarga, serta masyarakat sekitarnya. Banyak masyarakat yang kurang mengetahui cara mengantisipasi jika terjadi bencana. Maka dari itu kami sebagai mahasiswa dan para dosen memberikan edukasi bencana yang sangat perlu dilakukan sebagai pembelajaran dan perkenalan awal pada Mitigasi Bencana diharapkan dengan sosialisasi ini para warga RW 02 dapat menambah wawasan dalam menghadapi bencana dan mengetahui Tindakan awal yang harus dilakukan saat evakuasi jika terjadi bencana.
Fulltext View|Download

Article Metrics:

  1. BMKG. (2021, August 30). Balai Besar Meteorologi, Klimatologi dan Goefisika Wilayah III. Diambil kembali dari Gempabumi: http://balai3.denpasar.bmkg.go.id/tentang-gempa
  2. BNPB. (2021). Badan Nasional Penanggulangan Bencana. Diambil kembali dari Potensi Ancaman Bencana: https://bnpb.go.id/potensi-ancaman-bencana
  3. Direktorat Riset dan Pengabdian Masyarakat. (2018). Panduan Penilaian Kinerja Pengabdian Kepada Masyarakat di Perguruan Tinggi. Diambil kembali dari https://simlitabmas.ristekbrin.go.id/unduh_berkas/Panduan%20Penilaian%20Kinerja%20Pengabdian%20kepada%20Masyarakat%20di%20Perguruan%20Tinggi.pdf
  4. Peraturan Pemerintah Republik Indonesia. (2008). TENTANG PENYELENGGARAAN PENANGGULANGAN BENCANA. PERATURAN PEMERINTAH REPUBLIK INDONESIA NOMOR 21 TAHUN 2008. Indonesia. Diambil kembali dari https://bnpb.go.id/ppid/file/PP_No._21_Th_2008.pdf
  5. Undang-undang Republik Indonesia nomor 24. (2007). Tentang Penanggulangan Bencana. Indonesia: Dewan Perwakilan Rakyat Indonesia dan Presiden Republik Indonesia

Last update:

No citation recorded.

Last update:

No citation recorded.